Pages

hasil pertandingan m.city vs munchen Liga Champions

Thursday, 3 October 2013
hasil pertandingan m.city vs munchen Liga Champions  : Bayern Munchen untuk sementara mengatasi tuan rumah Manchester City dengan skor 3-0 hingga menit ke-70 pertandingan Grup D Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester.

Gol pertama dibuat oleh Franck Ribery pada menit ke-7, Thomas Muller menambah keunggulan Bayern Munchen pada menit ke-56, dan 5 menit kemudian Arjen Robben membuat gol ketiga.

D alam pertandingan Manchester City versus Bayern Munchen di Grup D Liga Champions Kamis dini hari WIB, 3 Oktober 2013, gol Franck Ribery sungguh fantastis.

Menerima umpan lambung jarak jauh dari Rafinha, dia mengontrol beberapa detik saja, lantas melepas tendangan kencang bak peluru dari jarak sekitar 25 meter setinggi lutut yang tetap meluncur ke dalam gawang meskipun kiper Manchester City Joe Hart telah menepisnya.


Pada menit ke-31, Bayern Munchen hampir menggandakan keunggulan ketika Thomas Muller terlambat dalam hitungan detik saja menyambut umpan silang Arjen Robben dari sisi kiri pertahanan Manchester City.

Skor 1-0 untuk Bayern Munchen dalam pertandingan siaran langsung SCTV dan dipimpin oleh wasit asal Belanda Bjorn Kuipers itu bertahan hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, Thomas Muller menjebol gawang Manchester City dari dalam kotak penalti setelah menerima umpan terobosan lambung jarak jauh dari Dante.

Skor 2-0 hanya bertahan 5 menit. Pada menit ke-61 Arjen Robben menambah keunggulan Bayern Munchen yang merupakan juara bertahan Liga Champions.

Susunan pemain:

BAYERN: Neuer; Rafinha, Boateng, Dante, Alaba; Lahm; Robben, Schweinsteiger, Kroos, Ribery; Muller. // Pengganti: Starke, van Buyten, Mandzukic, Shaqiri, Kirchhoff, Gotze, Contento.

MAN CITY: Hart; Richards, Kompany, Nastasic, Clichy; Toure, Fernandinho; Navas, Aguero, Nasri; Dzeko. // Pengganti: Pantilimon, Zabaleta, Lescott, Milner, Garcia, Silva, Negredo.

Editor: M. Syahran W. Lubis
source :Kabar24.com, JAKARTA -

0 comments:

Post a Comment

 
Kumpulan Kata-kata Ngopi © 2011 | Designed by Blogger Templates Gallery